Penimbunan Itu Pembunuhan

admin 22/03/2020 0
Penimbunan Itu Pembunuhan

Penimbunan = Pembunuhan

Oleh: Eka Wartana

Telah banyak orang meninggal karena penimbunan lemak di pembuluh darahnya. Juga tidak sedikit yang meninggal karena penimbunan sel sel kanker tanpa disengaja melalui makanan.

Ada penimbunan lain yang juga berpotensi menyebabkan pembunuhan tak langsung: penimbunan Alat Pelindung Diri (APD) dan bahan bahan pelindung terhadap virus COVID-19 seperti masker, desinfektan, alcohol, obat-obatan, dll.

Sesungguhnya, orang orang yang dengan sengaja menimbun alat dan bahan pencegah penularan COVID-19 ataupun dengan sengaja menciptakan kemudahan penyebarannya adalah pembunuh tak langsung. Apapun alasannya: apakah kerakusan materi dengan mengeruk keuntungan ataupun dengan niat untuk mengacau, semuanya tidak dapat diterima.

Kalau mau berbisnis, kalau mau mencari untung sih boleh boleh saja. Tapi jangan sampai membuat orang lain menjadi korban! Kasihan rakyat kecil yang tak sanggup membeli alat dan bahan pelindung diri dengan harga yang begitu mahal. Orang itu tertawa ditengah tangisan dan derita orang orang kecil. Besar sekali dosanya!

Yang menjadi korbannya bukan hanya masyarakat yang tidak berdosa, tapi juga petugas medis yang kekurangan materi untuk menyelamatkan nyawa manusia. Mereka telah berjuang mati-matian untuk menyembuhkan manusia, tapi peralatan dan bahannya “dirampok” oleh para penimbun.

Apakah mereka tidak sadar bahwa dengan penimbunan yang bisa berakibat “pembunuhan” itu akan mengarahkan dirinya untuk ditimbun di dalam api neraka ketika ajalnya tiba? Di mana hati nuraninya bersembunyi, ya….? Atau memang tidak punya hati nurani….?

Untungnya masih banyak orang orang baik yang sungguh sungguh membantu lewat sumbangan baik berupa dana maupun peralatan dan bahan untuk proses penyembuhan di Rumah Sakit. Salut dan penghargaan yang tinggi buat mereka.

Semoga situasi ini segera teratasi dan masyarakat kita bisa beraktifitas kembali dengan normal.

Salam Tak Habis Mikir,

Eka Wartana

Professional Licensed Trainer (MWS International) with 33 yrs of managerial experience.

Founder, Master Trainer, The MindWeb Way of Thinking

 

Author Berpikir Tanpa Mikir, To Think Without Thinking (English Edition), MindWeb (Indonesian & English Edition).

Training needs: eka.wartana@mindwebway.com, WA 081281811999

Book needs: WA 081281811999, Amazon.com, getscoop.com (ebook)

 

#berpikirtanpamikir  #tothinkwithoutthinking  #mindwebway  #ekawartana  #trainer #mindwebwayofthinking  #penimbunan  #masker  #covid19  #alkohol  #pembunuhan

Leave A Response »